Dua Sekolah Donasi ke Palestina Melalui BAZNAS Kabupaten Bandung
13/11/2023 | Penulis: Humas BAZNAS Kab Bandung

DonasiPalestina
Dua sekolah yakni SDN Simpang Baru, Kampung/Desa Cingcin, Kecamatan Soreang, dan Rahmatullah Motessori Islamic School, Kecamatan Cimenyan, menyerahkan donasi untuk Palestina kepada BAZNAS Kabupaten Bandung, Senin 13 November 2023.
Penyerahan donasi untuk membantu Palestina diserahkan Kepala SDN Simpang Baru, Ny. Yayah Sopiah.
Jumlah donasi untuk Palestina sebesar Rp600.000 yang diterima oleh staf pengumpulan BAZNAS Kabupaten Bandung Ustaz Dudin Khoerudin.
Sedangkan penyerahan donasi dari Rahmatullah Montessori Islamic Shool dilakukan oleh Via Anggraini, S.pd, Dipl.Montessori.
Penyerahan donasi sebesar Rp 1.482.000 diterima oleh Kabag Penghimpunan BAZNAS Kabupaten Bandung Moch. Aldiyansyah, S.Ag, M.Pd.
Aldiyansyah mengucapkan terima kasih atas kepedulian dari pihak sekolah baik siswa, guru, tenaga kependidikan maupun orangtua siswa.
"Semoga kepedulian dari SDN Simpang Baru maupun Rahmatullah ini juga upaya pendidikan karakter kepada para siswa untuk membantu saudara seiman di Palestina," katanya.
Berita Lainnya
Deklarasi Kepala Sekolah Menuju Indonesia Emas 2045, Bupati Bandung Apresiasi Terobosan BAZNAS
BAZNAS Kabupaten Bandung Laporkan Pengelolaan Zakat 2025 dalam Siraman Rohani Pemkab Bandung
BAZNAS Kabupaten Bandung Serahkan Kunci Rumah Layak Huni di Cicalengka
HUT ke-25 BAZNAS, BAZNAS Kabupaten Bandung Perkuat Pemberdayaan lewat Z-Kosmetika
BAZNAS Kabupaten Bandung Gerak Cepat Bantu Tangani Banjir Dayeuhkolot dan Pencarian Korban Longsor Arjasari
Penguatan UPZ, BAZNAS Kab. Bandung Lakukan Sosialisasi ZIS di Paseh

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
