WhatsApp Icon

BAZNAS Awards Kabupaten Bandung 2025, Apresiasi Penggerak Zakat dan Kebaikan

23/12/2025  |  Penulis: Humas BAZNAS KAB. BANDUNG

Bagikan:URL telah tercopy
BAZNAS Awards Kabupaten Bandung 2025, Apresiasi Penggerak Zakat dan Kebaikan

PENGANUGERAHAN BAZNAS AWARDS KABUPATEN BANDUNG 2025

SOREANG, 23 DESEMBER 2025 - BAZNAS Kabupaten Bandung menyelenggarakan BAZNAS Awards Kabupaten Bandung 2025 pada Selasa, 23 Desember 2025, bertempat di Gedung Budaya Soreang.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Bandung H. M. Dadang Supriatna, Pimpinan BAZNAS RI KH. Achmad Sudrajat, Wakil Ketua II BAZNAS Provinsi Jawa Barat KH. Zaki Hilmi, Polresta Bandung, KODIM 0624 Kabupaten Bandung, Plt Kepala Kemenag Kabupaten Bandung H. Asep Saepulloh, Forkopimda Kabupaten Bandung, perwakilan MUI dan organisasi kemasyarakatan, serta para nominator penerima penghargaan.

Ketua BAZNAS Kabupaten Bandung, H. Yusuf Ali Tantowi, menyampaikan bahwa BAZNAS Awards bukan sekadar agenda seremonial, melainkan wujud komitmen nilai dalam pengelolaan zakat, infak, dan sedekah di Kabupaten Bandung.

“BAZNAS Awards ini bukan hanya sekadar seremoni penghargaan, akan tetapi merupakan pernyataan nilai bahwa di Kabupaten Bandung kita meyakini satu hal penting, kebaikan yang dikelola dengan benar akan menghasilkan perubahan yang nyata,” ujarnya.

Ia juga menegaskan bahwa zakat dan sedekah tidak akan mengurangi harta seorang muzaki.

“Sedekah dan zakat tidak akan mengurangi harta. Kita selalu berat untuk mengeluarkan karena menganggap harta akan berkurang, padahal esensinya di hadapan Allah justru bertambah,” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut, H. Yusuf Ali Tantowi menyampaikan capaian penghimpunan ZIS BAZNAS Kabupaten Bandung yang terus menunjukkan tren positif.

“Sebagai bentuk laporan, setelah turunnya Perbup, penghimpunan kami meningkat. Sebelumnya 6 miliar, kemudian naik menjadi 10 miliar. Tahun 2024 kami menghimpun 12,2 miliar, dan di tahun 2025 ini Alhamdulillah sudah terhimpun 16,7 miliar,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa capaian tersebut merupakan hasil sinergi ulama, umara, dan agniya.

“Ini berkat sinergitas para ulama, umara, dan agniya. Kami menghaturkan terima kasih setinggi-tingginya atas nama mustahik kepada para agniya yang telah menitipkan amanah zakat, infak, dan sedekahnya kepada BAZNAS Kabupaten Bandung,” katanya.

Pimpinan BAZNAS RI, KH. Achmad Sudrajat, yang hadir mewakili Ketua BAZNAS RI, menyampaikan bahwa BAZNAS memiliki dua tugas utama.

“Ada dua tugas BAZNAS, yaitu mengefektifkan dan mengefisiensikan gerakan zakat serta mengentaskan kemiskinan dan membangun kesejahteraan umat,” ujarnya.

Ia juga memaparkan besarnya potensi zakat nasional yang belum tergarap secara optimal.

“Potensi zakat di Indonesia mencapai 400 triliun rupiah, setara dengan sekitar 10 persen anggaran Kementerian Sosial. Namun yang baru terhimpun pada 2025 sekitar 41 triliun rupiah. Tata kelolanya masih perlu diformulasikan dengan lebih baik,” jelasnya.

KH. Achmad Sudrajat berharap BAZNAS Kabupaten Bandung dapat menjadi contoh pelayanan zakat yang profesional.

“Insya Allah dengan kebersamaan ini, persoalan di masyarakat dapat terselesaikan dengan baik. Kami berharap BAZNAS Kabupaten Bandung bisa menjadi contoh dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, bangsa, dan negara,” tambahnya.

Sementara itu Bupati Bandung H. M. Dadang Supriatna menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan BAZNAS Awards 2025.

“BAZNAS Awards ini merupakan pemantik semangat untuk terus berinovasi, meningkatkan integritas, dan memperluas manfaat zakat bagi masyarakat,” ujarnya.

Ia berharap penghargaan tersebut dapat menjadi inspirasi bagi lebih banyak pihak.

“Semoga penghargaan ini menjadi motivasi untuk terus menebar keberkahan dan menginspirasi lebih banyak pihak untuk terlibat dalam gerakan zakat,” katanya.

Bupati Bandung juga menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Bandung dalam mendukung penguatan tata kelola zakat.
“Pemerintah Kabupaten Bandung terus berkomitmen mendukung penguatan tata kelola zakat yang akuntabel, transparan, dan berdampak. BAZNAS sudah bergerak di bidang sosial yang sangat relevan dengan program pemerintah pusat maupun daerah,” tuturnya.

Lebih lanjut, ia menyoroti peran BAZNAS dalam membantu masyarakat, khususnya di bidang kesehatan dan ekonomi.
“Alhamdulillah saat ini rasa aman dan kenyamanan bagi masyarakat yang membutuhkan, terutama di bidang kesehatan, sudah mulai dirasakan. Insya Allah BAZNAS siap dan berkomitmen untuk terus memberikan bantuan,” ucapnya.

Ia juga mengajak BAZNAS untuk terus mendorong peningkatan ekonomi masyarakat.

“Saya mengajak BAZNAS untuk mendorong peningkatan ekonomi inklusif, bukan hanya di tataran elite, tetapi langsung ke grass root. Terutama bagi masyarakat desil satu dan desil dua, agar ekonomi masyarakat Kabupaten Bandung bisa meningkat,” pungkasnya.***

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat