BAZNAS Kabupaten Bandung Akan Ikut Meriahkan Hari Amal Bakti Kemenag Kabupaten Bandung
02/01/2024 | Penulis: Humas BAZNAS Kab Bandung

KolaborasiBAZNASdanKemenag
Wakil Ketua BAZNAS Kabupaten, Drs. H. Jamjam Erawan, MAP menyatakan BAZNAS Kabupaten Bandung akan ikut memeriahkan acara HAB Kemenag di Lapangan Upakarti Pemerintah Kabupaten Bandung pada Rabu, 3 Januari 2024.
"HAB itu merupakan simbol dari kegembiraan, maka BAZNAS Kabupaten Bandung tentu akan ikut larut berbahagia dengan semua keluarga besar Kemenag Kabupaten dalam wujud upacara, dan gerak jalan sehat," kata Jamjam.
BAZNAS juga akan membuka 3 titik gerai di sekitar kompek Pemerintah Kabupaten Bandung.
Sedangkan Kepala Kantor Kemenag Kabupaten, Dr. H. Cece Hidayat, MSi yang didampingi oleh Drs. H. Asep Saefulloh, MSi (Kasubag Tata Usaha), H. Dudi Suryadarma, MAg (Kasi Penyelenggaran Haji dan Umrah) dan Kasi H. Saripudin (kasi Pendidikan Diniyah dan Pesantren) dalam silaturahmi itu.
Cece menegaskan HAB merupakan momentum untuk berintrospeksi dan bergembira bersama keluarga besar Kementerian Agama Kabupaten Bandung.
"Kami selenggarakan Upacara HAB yang diisi kilas balik perjalanan Kementerian Agama yang disampaikan Menteri Agama RI, juga arahan dan pencerahan dari Bupati Bandung, Dr. HM. Dadang Supriatna, SIP, MSi agar Kementerian Agama tetap istiqomah mengawal Agama dan keyakinan Bangsa," katanya
Berita Lainnya
Rapat Kerja 2026 BAZNAS Kabupaten Bandung Digelar, Perkuat Evaluasi dan Perencanaan Program
Dorong Pemberdayaan Ekonomi Umat, BAZNAS Kab Bandung Teken MoU dengan Telkom University
BAZNAS Kabupaten Bandung Perkuat Kolaborasi dengan Disnaker dalam Implementasi ZIS
Sosialisasi Zakat, Infak, dan Sedekah BAZNAS Kabupaten Bandung di SMPN 2 Paseh
BAZNAS Awards Kabupaten Bandung 2025, Apresiasi Penggerak Zakat dan Kebaikan
BAZNAS Kabupaten Bandung Gerak Cepat Bantu Tangani Banjir Dayeuhkolot dan Pencarian Korban Longsor Arjasari

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
